ARTICLE AD BOX
Liputan6.com, Jakarta Manchester United mencoba banyak menjual pemainnya di bursa transfer musim panas 2025, dan salah satunya Jadon Sancho. Selain dia, nama Alejandro Garnacho, Marcus Rashford, Antony, Tyrell Malacia dan Rasmus Hojlund juga sudah masuk daftar jual.
Namun, sejauh ini Setan Merah mengalami kendala melepas pemain-pemain yang sudah tidak dibutuhkan Ruben Amorim di bursa transfer musim panas ini. Padahal MU butuh dana segar dari penjualan pemain.
Salah satunya penjualan Sancho yang diminati Juventus. Meski MU sudah menurunkan habis bandrol Sancho, Juventus masih mencoba menawar lebih rendah lagi.
Juventus dilaporkan jurnalis pakar transfer Gianluca Di Marzio cuma mau membayar mahar 8,6 juta poundsterling di musim panas 2025 ditambah bonys 4,3 juta pounds sesuai kinerja Sancho di Turi...