Ballon d'Or untuk Pedri? Biarlah Datang dengan Sendirinya

6 days ago 19
ARTICLE AD BOX

Liputan6.com, Jakarta Pedri tampil gemilang bersama Barcelona musim lalu. Namanya pun digadang-gadang sebagai salah satu kandidat peraih Ballon d'Or 2025.

Penampilannya yang konsisten membuat banyak pihak menaruh harapan besar padanya. Namun, bagi keluarga Pedri, penghargaan individu bukanlah prioritas utama.

“Kami bahkan tidak memikirkannya,” kata ayah Pedri kepada Radio Marca Tenerife. “Kami hanya ingin dia bebas dari cedera, tetap sehat, dan memenangi segalanya bersama tim. Jika penghargaan individu itu datang, maka biarlah datang sendiri,” ujarnya menegaskan.

Ketidakpercayaan yang Indah