ARTICLE AD BOX
Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia harus bersiap menghadapi tantangan berat di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tanpa salah satu bomber andalannya. Ole Romeny mengalami cedera dan kemungkinan besar bakal absen pada pertandingan penting tersebut.
Putaran keempat akan digelar pada 8, 11, dan 14 Oktober 2025. Drawing pembagian grup akan dilakukan hari ini, Kamis (17/7/2025), dan Timnas Indonesia telah dipastikan lolos bersama lima negara lainnya setelah tampil impresif di putaran ketiga lalu.
Namun, antusiasme menyambut fase berikutnya sedikit teredam setelah kabar kurang mengenakkan datang dari Inggris. Romeny, yang bermain untuk klub League One Oxford United, mengalami cedera saat laga uji coba pramusim. Ia dikabarkan butuh tindakan operasi dan harus menepi cukup lama.